Samsung Galaxy A15 dan A15 5G, Cek Harga dan Spesifikasinya Disini

jurnal firman
Ditulis Oleh:
0
Samsung Galaxy A15 Series
Sumber: News Dhaka

Awal tahun 2024, salah satu brand smartphone langsung tancap gas dengan meluncurkan smartphone terbarunya. Samsung luncurkan Galaxy A15 dan A15 5G hanya beberapa hari setelah diluncurkannya Galaxy A25.

Sekilas, Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G memiliki spesifikasi desain unibody dan Key Island untuk tombol power dan volume yang lebih menonjol. Perbedaan dari kedua smartphone ini terdapat pada chipset dan jaringan yang didukung.

Galaxy A15 menggunakan chipset Mediatek Helio G99 dan mendukung jaringan 4G. Sedangkan Galaxy A15 5G menggunakan chipset Mediatek Dimensity 6100+ sekaligus mendukung jaringan 5G.

Baca Juga: Ponsel Infinix, Harga Terjangkau dengan Kualitas Gak Murahan

Spesifikasi Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G

Layar

Kedua smartphone ini sama-sama menggunakan layar Super AMOLED, 90Hz, 800 nits yang berukuran 6,5 inch serta memiliki resolusi 1080 x 2340 pixels.

Selain itu, kedua smartphone ini juga mendukung refresh rate 90Hz, serta memilki desain Infinity-U alias notch berbentuk tetesan air. Keduanya juga mendukung fitur Vision Booster yang akan meningkatkan kecerahan saat berada di bawah sinar matahari.

Kamera

Galaxy A15 series dibekali tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 5 MP, dan juga kamera makro 2 MP. Selain itu, terdapat kamera selfie 13 MP.

Baterai

Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dengan daya pengisian 25 watt. Samsung mengklaim bahwa baterai Galaxy A15 series dapat terisi setengahnya atau 50% selama 30 menit. dan terisi penuh selama 80 menit.

Memori dan RAM

Samsung Galaxy A15 series memiliki memori internal mulai 128GB hingga 256GB. Selain itu, kedua smartphone ini dilengkapi juga dengan RAM 4GB hingga 8GB.

Galaxy A15 series juga dilengkapi fitur RAM Plus yang bisa meningkatkan RAM sebesar 8GB. Selain peningkatan RAM, kapasitas penyimpanan dari kedua smartphone ini juga bisa ditambah dengan slot microSD hingga 1TB.

Sistem Operasi

Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G sudah menjalankan Android 14 yany dibalut dengan OneUI 6.0. Samsung sendiri menjanjikan bahwa smartphone ini akan mendapatkan update sistem hingga empat generasi dan update keamanan hingga lima tahun.

Harga Samsung Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G di Indonesia

Samsung Galaxy A15 Varian
Sumber: GSMArena

Samsung Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G tersedia dalam 3 pilihan warna yaitu Blue, Yellow, dan Blue Black. Saat ini kedua smartphone tersebut sudah tersedia di Samsung Store dan tersedia di channel online Samsung sejak 12 Januari 2024 di seluruh Indonesia.

Samsung Galaxy A15 beredar dengan harga Rp 2.899.000 untuk varian 8/128GB, Rp 3.299.000 untuk varian 8/256GB. Sedangkan Galaxy A15 5G dapat dibeli dengan harga Rp 3.599.000 untuk varian 8/256GB.

Setiap pembelian produk Galaxy A15 dan Galaxy A15 5G akan mendapatkan bonus berupa travel adapter 25W dan perlindungan layar retak dari Samsung Care+ selama 6 bulan senilai total Rp 1.229.000

Sumber

detikinet | Samsung Galaxy A15 dan A15 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
GSMArena | Samsung Galaxy A15
GSMArena | Samsung Galaxy A15 5G

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)